Pada hari ini, 28 Mei 2010, umat Buddhis di seluruh dunia merayakan hari raya Waisak 2554 Buddhist Era. Hari Waisak (Vesākha) adalah salah satu hari suci terbesar umat Buddhis.
Pada umumnya, hari Waisak jatuh pada hari di mana bulan purnama pertama muncul pada bulan Mei, di mana bulan purnama pertama pada Mei 2010 muncul pada tanggal 27 Mei 2010.
Pada hari suci Waisak ini, diperingati 3 peristiwa penting dalam kehidupan Sang Buddha, yaitu:
- Kelahiran Pangeran Siddharta
Pangeran Siddharta adalah putra dari seorang raja yang bernama Raja Suddhodana dan seorang permaisuri yang bernama Ratu Mahamaya. Pangeran Siddharta lahir ke dunia sebagai seorang Bodhisattha (calon Buddha). Beliau lahir di bawah kerimbunan pohon sala di Taman Lumbini pada tahun 623 SM.
- Tercapainya Penerangan Sempurna
Pada usia 29 tahun, Pangeran Siddharta meninggalkan istana dan pergi menuju hutan Uruvela untuk mencari kebebasan dari usia tua, sakit, dan mati. Kemudian, pada saat Purnama Sidhi di bulan Waisak tahun 588 SM, setelah 6 tahun pertapaannya di bawah Bodhigaya (pohon Bodhi), Pertapa Gautama mencapai Penerangan Sempurna dan menjadi seorang Samma-Sambuddha.
- Maha Parinibbana Sang Buddha
Setelah 45 tahun membabarkan Dhamma, pada usia 80 tahun, Sang Buddha mencapai Maha Parinibbana, mangkat, di Kusinara, di antara dua pohon sala kembar, pada bulan Waisak tahun 543 SM.
Sang Buddha Gautama memang telah lama mangkat, tapi ajarannya, Dhamma, hingga kini tetap abadi sebagai pedoman hidup umat manusia menuju kebahagiaan sejati. Dhamma yang diajarkan Sang Buddha selama 45 tahun pengabdiannya dapat diringkas menjadi kalimat sederhana. Tidak berbuat jahat, tambahlah kebajikan, sucikan hati dan pikiran, inilah inti ajaran para Buddha.
Selamat Hari Raya Tri-suci Vesākha 2554 B.E./2010.
Semoga kita selalu terjaga dalam pikiran, ucapan, dan perbuatan yg baik.
Semoga semua makhluk berbahagia.
Sabbe sattã bhavantu sukhitattã.
Sadhu.... Sadhu.... Sadhu....
Semoga kita selalu terjaga dalam pikiran, ucapan, dan perbuatan yg baik.
Semoga semua makhluk berbahagia.
Sabbe sattã bhavantu sukhitattã.
Sadhu.... Sadhu.... Sadhu....